Wednesday, October 01, 2014

5 Hal yang Menghambat dalam Merancang Tujuan Hidup

5 Hal yang Menghambat dalam Merancang Tujuan Hidup


Sahabat saya ini telah bekerja selama delapan tahun lamanya dan berada di zona yang sangat nyaman di perusahaannya, kini ia mempunyai semangat untuk membuka usaha, berpindah kuadran, dari karyawan menjadi pengusaha. Bertukar pikiran dengan saya saat ini rutin dilakukannya. Saya pun berbagi pengalaman atas apa yang telah saya dapatkan. Dan seraya menggali apa yang ingin ia lakukan dan ia capai dalam hidupnya.
Dari beberapa kali teman yang bertemu dengan saya dari kuadran karyawan yang ingin pindah ke kuadran pengusaha, sahabat saya ini berbeda dengan yang lainnya. Ia mempunyai semangat yang tinggi, mempunyai impian yang agung dan mempunyai keyakinan yang solid akan keberhasilannya jika ia menjadi pengusaha. Saya melihat adanya tujuan hidup yang jelas dari dirinya dalam merancang kesuksesan untuk masa depannya. Berbeda dengan teman lainnya yang ingin menjadi pengusaha dalam hal merancang hidupnya, banyak ketakutan dan keraguan yang saya temui dari mereka.
Saya teringat buku “Master Your Mind Design Your Destiny” karya Adam Khoo, di buku tersebut terdapat bahasan apa yang menghambat kebanyakan orang dalam merancang hidupnya.
Ada 5 hal yang menghambat kebanyakan orang dalam merancang tujuan / goal hidupnya, yaitu :

1. Keyakinan yang Membatasi
Banyak orang hanya memimpikan apa yang ingin mereka miliki. Namun ketika harus membuat komitmen untuk membuat rencana dan target yang spesifik, mereka tidak peduli. Sering berkata: “Tidak mungkin” atau “Itu sulit” atau mereka tidak mau bertindak/action. Sesungguhnya itu hanyalah keyakinan dan perasaan yang menghambat saja yang jika kita tidak menghilangkannya maka kita tidak akan pernah berani merancang tujuan/goal hidup yang lebih baik.

2. Tidak Tahu Apa yang Diinginkan
Banyak orang yang tidak tahu apa yang mereka inginkan. Tetapi yang terjadi sebenarnya adalah kebanyakan orang yang tidak berani untuk bermimpi. Kita perlu belajar bagaimana membuka imajinasi kita dan menghidupkan pikiran kreatif kita menjadi bebas…bebas dari ketakutan dan larangan-larangan sehingga kita dapat bermimpi dengan jelas dan menjalani hidup sesuai dengan yang kita inginkan.

3. Takut Gagal
Ketakutan terhadap kegagalan, penolakan, dan rasa malu adalah hal-hal yang menghantui kebanyakan orang untuk mulai bertindak/action. Satu-satunya orang yang dapat mengatakan kepada kita bahwa kita gagal adalah diri kita sendiri. Orang-orang sukses mendefinikan kegagalan secara berbeda. Kegagalan bagi mereka merupakan umpan balik untuk memperbaiki lagi tindakannya. Mereka merasa gagal jika mereka menyerah. Selama mereka masih terus berusaha dan tidak menyerah, berarti mereka belum gagal!

4. Ketergantungan pada Hidup yang Mudah
Kebanyakan orang cenderung menghindari resiko karena mereka sudah ketagihan menjalani hidup yang mudah, hidup yang nyaman dan mereka takut kehilangan itu. Tidak ada jalan pintas untuk kesuksesan di bidang apa pun. Kita mesti mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, dengan semangat pengorbanan dan kita akan mendapatkan imbalannya.

5. Pernah Gagal Mencapai Tujuan yang Dibuat
Banyak orang telah menetapkan tujuan hidup, namun tidak berhasil mencapainya sehingga akhirnya mereka menyerah. Sebenarnya bukan tujuannya yang tidak sesuai, tetapi kita yang belum sesuai melakukan tindakan seperti seharusnya.
Dalam menetapkan tujuan merupakan kunci awal dalam formula sukses. Setelah penetapan tujuan/goal, haruslah diikuti dengan pengembangan strategi, tindakan/action dan merubah strategi berdasarkan umpan balik dari kegagalan yang ditemui.
Semoga sharing ini bermanfaat untuk teman-teman yang ingin memulai bisnisnya. Hilangkan rasa ketakutan dan kegagalan dengan menyusun rancangan tujuan/goal hidup yang baik, specific dan terukur, fun atau menggembirakan dengan menciptakan ide-ide yang akan menghasilkan lompatan kesuksesan….

Welcome 2010

Lelah sekali melewati 2009, dengan tertatih- tatih.
segala daya dan upaya sudah dikerahkan untuk bertahan ternyata memang berat strugle for the change, 2009 memang tahun yang berat bagi semua orang, krisis berkepanjangan juga memenuhi tahun ini.

Sampai akhirnya tiba saat kita melewati masa-masa itu, mentari 2010 menanti di depan, harapan, tantangan sudah di depan mata. melangkah maju FOCUS FOR SUCCESS adalah tema yang saya ambil di tahun ini.

Berharap banyak my dream come true di tahun ini, GOD Bles me.

Krisis berkepanjangan semoga reda di 2010 dan geliat perekonomian dunia bangkit, seiring dengan kebangkitan perekonomian local sehingga dapur-dapur rumah tangga akan tetap mengebul di pagi hari melakukan aktifitasnya mengisi perut - perut yang kosong.

Tuhan pasti akan selalu memberikan jalan untuk setiap cobaan yang terjadi, demikian juga dengan alam sekitar semoga akan lebih bersahabat di tahun ini.

Bravo 2010..........Focus For Success and the dream come true

MOMENTUM TUHAN



Berbeda dengan umumnya orang awam yang menganggap lumrah saat menyaksikan buah-buah apel berjatuhan ke atas tanah, Isaac Newton justru berpikir keras. “Apa yang menyebabkan buah-buah apel meluncur ke bawah ketika jatuh? Kenapa bukan ke atas?”.
Peristiwa munculnya pemikiran sederhana itu, ternyata menjadi momen penting tercetusnya “teori gravitasi” di kemudian hari. Itulah “Momentum Tuhan” atau “Moment Of God”. Momentum yang terjadi hanya dalam periode waktu yang singkat, tapi mampu menjadi sebuah titik balik spektakuler yang menyebabkan munculnya sebuah perubahan besar. Momentum yang juga mampu membuat seseorang berubah nasib menjadi sangat sukses.

Ada 3 (tiga) jenis momentum yang bisa terjadi, yaitu:


I. Enlightenment (Pencerahan)
Ciri-ciri terjadinya Moment of God (MOG) jenis ini memperlihatkan bahwa ada seseorang yang secara mendadak dan seketika memperoleh inspirasi yang sangat kuat. Substansi dari inspirasi itu sendiri bisa sangat berbeda dengan apa yang selama ini dia impikan, rencanakan atau usahakan. Selain itu datangnya pun seakan-akan disertai tenaga mental yang maha dahsyat, sehingga yang bersangkutan tidak mampu menolak, menghindar atau memilih opsi lain selain dari inspirasi yang dia terima. Contoh orang-orang yang mengalami “Enlightenment” antara lain adalah: Conrad Hilton dan Isaac Newton yang kita sudah kita singgunng di atas.


II. Alignment (Penyelarasan)
Dalam peristiwa “Alignment” atau disebut juga peristiwa “Penyelarasan”, sang pelaku dalam pengembaraan hidup/bisnisnya bertemu dengan seorang tokoh penting, yang kemudian akan membawanya ke jenjang kesuksesan. Peran tokoh tersebut sangat vital dalam kehidupan profesional sang pelaku, sehingga seakan menjadikannya sebagai “Success Guide” atau “Sang Pemandu Kesuksesan”. Banyak tokoh yang mengalami momen “Alignment”, antara lain: Bill Gates, Soichiro Honda, Bob Sadino, Mike Tyson dan lain-lain.

III. Endowment (Keberkahan)
Beberapa tokoh sukses mengalami kesuksesannya hampir tanpa usaha sama sekali. Baik dirinya sendiri, orang-orang dekat sampai pun masyarakat banyak tidak pernah menyangka bahwa yang bersangkutan tiba-tiba akan mengalami kesuksesan dalam kehidupannya. Peristiwa inilah yang disebut “Endowment” alias “Keberkahan”, yaitu suatu anugerah yang langsung diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa kepada yang bersangkutan. Ini pula yang oleh banyak orang disebut sebagai “garis tangan”, “hokkie” atau “peruntungan”. Di Indonesia banyak yang mengalami momen “Endowment”, salah satunya adalah Olan Sitompul, penyiar RRI, yang memenangkan undian berskala besar beberapa tahun lalu.

Nah, selama ini kita para pendamba kesuksesan – baik di dunia bisnis mau pun di dunia profesional  telah berupaya mati-matian siang malam demi meraih sebuah benda ajaib bernama KESUKSESAN itu. Kita bekerja keras, mengumpulkan modal, keluar masuk ruang seminar, belajar membuat perencanaan bisnis yang hebat, belajar jurus-jurus marketing yang dahsyat dan lain sebagainya. Tapi, hasilnya tidak terlalu signifikan. Apa sebab?
Sebabnya adalah kita telah salah dalam mengimplementasikan konsep “do the right thing”. Kita telah meletakkan tangga karir kita ke dinding yang salah, yang bukannya mengantar diri kita ke puncak kesuksesan, melainkan ke puncak kelelahan. Untuk mencapai kesuksesan, bukan kerja keras yang dibutuhkan. Melainkan bagaimana caranya agar memperoleh “Moment Of God” sebagaimana orang-orang sukses telah mengalaminya lebih dulu. Bagaimana caranya?

Positive Mental Attitude For Your Success Dream

Positive Mental Attitude For Your Success Dream


Sikap Mental Positif dapat ditingkatkan dengan cara-cara:
  • Berikanlah “Nutrisi” yang tepat untuk diri anda.
Jika selama ini anda merasa kurang positif, maka anda perlu memberikan diri anda sendiri Nutrisi yang teratur. Bacalah buku-buku motivational yang mendorong sikap yang positif. Ikutilah seminar-seminar, training dan workshop. Dengarkanlah kase-kaset motivasi selama perjalanan anda dari rumah ke kantor dan sebaliknya (di Jakarta, waktu tempuh kadang menjadi lebih panjang karena faktor kemacetan lalu-lintas, sehingga anda memiliki waktu yang lebih panjang), bayangkan bila setiap hari pergi pulang kantor waktu yang diperlukan total 2 jam x 5 hari kerja = 10 jam per minggu, berarti40 jam per bln, 480 jam per thn (28.800 menit). Sekarang coba bayangkan, bila rata-rata untuk memperoleh Gelar Strata 1 (selama lebih kurang 4 thn) di Indonesia adalah 140-150 SKS (Sistem Kredit Semester), 1 SKS = 50 menit, berarti waktu total yang diperlukan adalah 150 x 50 = 7.500 menit. Jadi berarti bila anda teratur membaca dan mendengar kaset motivasi seperti di atas, anda akan menjadi seorang ahli di bidang anda (hampir 4 kali kualifikasi S-1, setara Doctoral).
  • Capailah suatu sasaran yang baik setiap harinya.
Pola prestasi yang positif akan membantu anda mengembangkan pola berpikir yang positif. Mulailah dari pencapaian sederhana seperti: Saya ingin dapat bangun lebih pagi, sehingga mempunyai cukup waktu untuk berolah raga dan berinterkasi dengan keluarga sebelum memulai aktifitas sehari-hari. Atau, Saya akan dapat memimpin rapat dengan para staf pemasaran dengan baik dan menyelesaikannya dalam waktu 30 menit. Pencapaian-pencapaian kecil dan sederhana sering kali tanpa sadar membawa kepercayaan diri anda menjadi lebih baik, sehingga anda akan memiliki nutrisi untuk mencapai sesuatu yang lebih baik lagi, sampai akhirnya mencapai target utama anda. Buatlah lebih terperinci, harian, bulanan, tahunan, 5 tahun, 10 tahun, 20 tahun, dst.
“ Jalan Ribuan Mil dimulai dari langkah yang pertama “ – 
  • Buatlah pengingat buat anda.
Kita semua membutuhkan pengingat untuk kita berpikir secara benar. Tuliskanlah di dinding atau papan kerja anda, hal-hal dan prioritas yang harus dikerjakan (harian, mingguan, bulanan, tahunan, dst). Buatlah “Buku Impian” anda, yang berisi gambar-gambar dan detail hal-hal yang ingin dicapai anda. Imajinasikan dengan kekuatan pikiran anda. Jika pikiran anda kuat dan sehat, anda dapat melakukan hampir apapun sesuai dengan kemauan anda. Anda adalah apa yang anda pikir.

Wednesday, February 24, 2010

Besi kehidupan

Setiap manusia tentunya pernah mengalami masa-masa sulit dalam kehidupan.
Ada masa sulit dalam berumah tangga, kehidupan karir, kesehatan, atau kehidupan pribadi yang diguncang badai. Kebanyakan juga setuju kalau masa-masa sulit ini bukanlah keadaan yang diinginkan.

Bahkan sebagian orang berdoa, agar sejarang mungkin digoda oleh keadaan-keadaan sulit.
Sebagian lagi yang dihinggapi oleh kemewahan hidup ala anak-anak kecil, yang berusaha membuang jauh-jauh, atau lari sekencang-kencangnya dari godaan hidup sulit.

Namun, sekencang apapun kita menjauh dari kesulitan, ia tetap akan menyentuh badan dan jiwa ini di waktu-waktu ketika ia harus datang berkunjung.

Rumus besi kehidupan ini berlaku pada semua manusia, bahkan juga berlaku untuk seorang raja, presiden dan penguasa yang paling berkuasa sekalipun.

Jika kita lihat benda benda hasil pandai besi maupun logam ..hasil karya nya terlihat begitu indah…


Indaaah yaaaa....


namun kita hanya melihat dari sisi keindahan yang bisa kita lihat..

Tapi bagaimana kah benda2 tersebut bisa terlihat indah ?


Saat seorang pandai besi membuat pedang, apa yang sebenarnya terjadi ? Dia memanaskan besi yang masih kasar. Menempanya berulang-ulang dengan palu. Lalu besi itu dicelupkannya dalam air sejenak. Proses ini dilakukan berulang kali, sampai akhirnya besi yang mentah, terbentuk menjadi pedang yang tajam dan kuat.

Besi yang awalnya tidak jelas bentuknya, setelah dipanaskan, ditempa dan didinginkan berulang-ulang akhirnya menjadi pedang samurai yang sangat indah, kuat dan tajam. Proses pembentukan ini berlangsung perlahan, tidak bisa dipaksakan dalam waktu singkat.

Begitu pula dalam kehidupan kita sehari hari, yang selalu dihadapkan pada tempaan, yang berulang2 . Hal inilah, yang mendidik diri saya pribadi untuk ikhlas ketika kesulitan datang berkunjung. Syukur-syukur bisa tersenyum sambil memeluk kesulitan.

Pelukan-pelukan kebijakan seperti inilah yang datang ketika sang hidup sempat membanting kita dari sebuah ketinggian. Sakit memang, tapi karena ia sudah saatnya datang berkunjung, dan kita tidak punya pilihan lain terkecuali membukakan pintu rumah kehidupan, maka hanya keikhlasanlah satu-satunya modal berguna yang dapat kita lakukan

Sahabat...

Di setiap ujian dan tempaan yang DIA berikan, itu hanyalah merupakan caraNYA untuk membuat kehidupan kita menjadi lebih baik dan lebih baik lagi....yang menghasilkan keindahan dalam kehidupan ini

Wednesday, December 09, 2009

End of this year

Beberapa minggu lagi end of this year, tinggal beberapa hari lagi tahun ini akan berakhir.
Berapa lama lagi cobaan ini akan berarhir?, iri rasanya melihat orang saling berpelukan, iri rasanya melihat canda tawa.

ingin semua itu kembali lagi seperti yang pernah terlewati, berharap miracles di tahun depan dan spirit di tahun ini sudah memudar

Tuesday, October 13, 2009

Met Galungan n kuningan


Berlian

Mendengar kata berlian begitu indah kedengerannya, akan tetapi bagiku emas, permata dan berlian tidaklah begitu wahh......maklum bukan pecinta barang-barang begituan :D

Akan tetapi berlian yang ini bagi saya sangat berharga lebih dari hidup saya, semua saya lakukan untuk berlian-berlian saya ini, semoga seperti apa yang saya cita-citanya.

Nda ada yang bisa memisahkan saya dari berlian-berlian saya, walaupun cobaan silih berganti semoga TUHAN selalu memberikan jalan dan memberkati setiap langkah saya.

Hidup hanyalah untuk mereka

Manahan Diri (restraint)

sepulang kerja kemarin entah kenapa pingin membelikannya lunch buat di kantor,
entah kenapa tiba2 ku temui cekikikan suara yang tidak asing lagi ditelinga, Kenapa?
pertanyaan ini muncul lagi lagi dan lagi di hatiku

Dirumah tidak pernah terdengar canda tawa seperti ini, kenapa? lagi pertanyaan ini muncul
menahan diri atau restraint mungkin akan lebih tepat di hati, akan tetapi apakah harus selalu menahan diri setiap kali ketemua hal-hal seperti ini. dalam hati yakin harus melakukan sesuatu untuk merubah ini semua makanya di perlihatkan terus kejadian demi kejadia.

Kadang pingin rasanya diam, diam dan tidak pernah tau sehingga tidak merasa sakit, tetapi ENGKAU maha mengetahi sehingga di perlihatkan hal-hal seperti ini

Pagi ini membuka facebook di wall terdapat kata-kata yang sangat indah
"Tuhan membiarkan kita mengalami masa-masa gelap dengan satu tujuan, yaitu agar kita belajar untuk percaya. Saat masa-masa gelap itu datang, maukah kita belajar percaya bahwa Tuhan tetap berdaulat dan mempunyai rencana indah di balik semua masalah yang sedang kita hadapi?"

sungguh indah bukan kata-kata diatas, membuat semakin yakin akan kebesaranNYA.

selalu berharap ada sesuatu yang indah dibalik semua ini, strungle for the live, be spirit

Wednesday, September 23, 2009

as my tittle " Spirit for 2009" struggle to survive.

This year is really heavy, hope good bless me to passed it
with the spirit...

power....

love...... and also

happy ending

Reaksi Katak Tuli

salam kasih

sekelompok katak sedang berjalan-jalan melintasi hutan. Malangnya, dua diantara katak itu jatuh ke dalam sebuah lubang. Katak-katak yang lain mengelilingi lubang itu dan kebingungan melihat kondisi dua teman mereka di dalam lubang itu. Ketika melihat betapa dalam lubang itu, mereka malah menyarankan kepada kedua teman di dalam lubang itu sebaiknya mati saja. Kedua katak itu tidak mempedulikan komentar-komentar itu dan mencoba melompat keluar dari lubang itu dengan segala kemampuan mereka.

Seekor dari kata yang ada di dalam lubang itu mendengar kata-kata teman-temannya yang ada di atas lubang. Ia mulai putus asa dan menyerah. Ketika melakukan lomptan terakhir, ia terjatuh dan mati. Sedangkan katak yang satu lagi tetap melanjutkan perjuangannya. Ia terus melompat setinggi mungkin. Kerumunan katak di atas lubang tetap berteriak kepadanya agar berhenti berusaha dan lebih baik mati saja. Tetapi ia tetap berusaha melompat bahkan lebih keras lagi dan ia berhasil.

Dengan sebuah tendangan kaki belakang yang kuat dan lompatan yang kencang katak itu berhasil sampai di atas. Katak-katak yang lain takjub dan mereka bertanya, " Apa engkau tidak mendengar teriakan kami?" Lalu kata itu (dengan membaca gerakan bibir katak yang lain) menjelaskan bahwa dirinya tuli. Akhirnya, mereka sadar kalau terikan mereka tadi malah dianggap telah memberikan semangat kepadanya untuk terus berjuang.

sahabat..........kata-kata positif yang diberikan kepada seseorang yang sedang jatuh dapat membuat orang tersebut bangkit dan membantunya menjalani hari-hari kehidupannya. Sebaliknya kata-kata yang buruk yang diberikan kepada seseorang yang sedang jatuh mungkin saja dapat membunuhnya. Atau dengan kata lain, ada saat-saat diamana kita harus menulikan telinga kita dari suara-suara di sekeliling kita, sehingga kita bisa berkonsentrasi menuntaskan tugas-tugas kehidupan dengan penuh semangat.

.....................dimana ada usaha disana terbuka sebuah jalan dan kesempatan.....................

##@@%%$^&??!!

Beribu gunung tinggi, berselimut salju
Hawa dingin kian mencekam, dimana senyummu??

Hidup banyak cobaan dingin bukan halangan
Bara di dalam jiwa menghangatkan dunia

Dua hati menyatu musim semipun tiba

dinginpun takkan terasa bila kita berdua
hangatnya cinta ku serahkan semua hari pun jadi cerah

malam merayap datang, bintang berguguran
songsong pagi yang cerah semua pasti indah

Thursday, January 01, 2009

Kelahiran Baru di Tahun Baru

"Cheers to a new year and another chance for us to get it right."
-- Oprah Winfrey, Aktris dan produser asal Amerika

PERGANTIAN tahun sebentar lagi akan segera terjadi. Tak terasa memang, satu tahun perjalanan hidup telah kita lewati. Kita akan segera menyongsong tahun 2009.
Bicara pergantian tahun biasanya kita disuguhi dua pertanyaan pokok, apa saja yang telah kita lakukan selama ini selama satu tahun dan rencana apa yang akan kita buat di tahun baru nanti.Benar. Secara garis besar kita harus menengok ke belakang, apa saja yang telah kita lakukan selama ini.
Biasanya pada setiap pergantian tahun seringkali kita disarankan untuk melihat dan melakukan introspeksi atas apa-apa yang telah dilakukan di masa lalu. Apakah perjalanan selama tahun 2008 sudah sesuai dengan rencana yang telah kita tetapkan sebelumnya di awal tahun. Bila belum, kita harus mengevaluasi mengapa rencana yang telah ditetapkan sebelumnya dapat meleset. Kita harus memperbaikinya lebih baik agar di tahun berikutnya kita tidak mengulangi kegagalan yang sama.Bagaimana dengan tahun baru 2009 nanti? Apa rencana kita selanjutnya. Kita harus menentukan tujuan yang harus kita raih di tahun 2009 nanti. Ya, kita harus menentukan resolusi, yaitu dengan menentukan target yang akan kita tuju di tahun 2009 nanti.
Buatlah rencana-rencana yang mengiringinya agar target tersebut dapat terlaksana.Untuk memulai hal yang baru dan lebih baik, sejatinya memang tidak perlu menunggu pergantian tahun. Aktor kawakan Denzel Washington jauh-jauh hari sebelum tahun baru berganti mengatakan, "Untuk memperbarui hidup tak perlu menunggu tahun baru." Apa yang dikatakan Washington memang tidak salah. Pepatah lama mengatakan, "Everyday is a new life". Ya, setiap hari yang kita lalui merupakan hidup baru.Benar. Tapi tak ada salahnya kita menyongsong tahun baru nanti dengan semangat bak kelahiran baru (born to reborn). Ketika seorang ibu yang baru saja melahirkan, ada rasa sakit yang luar biasa menghinggapinya.
Rasa sakit itu berangsur-angsur pulih, dan berganti menjadi rasa senang dan kebahagiaan yang meluap. Kelahiran baru dapat bermakna proses menjadi manusia baru, yang berbeda dari sebelumnya, dan lebih baik. Manusia baru ini dapat berarti kebiasaan dan perilaku baru, karakter baru, dan cita-cita baru. Konteksnya dapat diperluas dalam hubungan dengan keluarga, lingkungan pekerjaan, dan juga lingkungan sosial sekitarnya.Momentum adanya kelahiran baru ini, seyogianya dapat pula menghilangkan perilaku atau kebiasaan buruk yang mungkin saja sudah tertanam dalam diri Anda selama ini (born to kill).
Jelas ada ketidaknyamanan ketika Anda mulai berangsur-angsur meninggalkan kebiasaan dan perilaku buruk tersebut. Ada rasa sakit di sana. Tapi rasa sakit itu hanyalah sesaat, dalam menuju ke arah hidup yang lebih baik.Ya, tahun baru baru dengan kelahiran baru. Sebaiknya ada perubahan-perubahan baru yang berarti dalam hidup kita di tahun baru nanti (born to change). Kelahiran baru dalam lingkungan keluarga misalnya. Ketika Anda berada di rumah, Anda bisa membuat perubahan baru dengan menunjukkan kecintaan Anda terhadap keluarga dengan cara yang berbeda. Hal ini juga untuk menunjukkan betapa cinta Anda kepada keluarga tidak berkurang, bahkan bertambah.
Ketika Anda berangkat ke kantor misalnya, Anda dapat mengecupkan kening dan membelai rambut pada pasangan dan anak Anda. Hal yang biasanya tak pernah Anda lakukan selama ini. Atau bisa juga Anda melakukan pekerjaan yang tidak biasanya Anda lakukan sebelumnya atau jarang. Membereskan rumah di hari libur, yang mungkin biasa dilakukan oleh pembantu Anda. Bisa juga misalnya mencuci piring, memasak, atau hal lainnya. Ini juga sebagai sesuatu hal yang positif untuk mengajarkan kepada anak Anda betapa pentingnya bekerja dengan giat, menjaga kebersihan, dan hal baik lainnya.Anda juga dapat melakukan kelahiran baru di lingkungan pekerjaan Anda. Anda mungkin selama ini terlihat bermuka suram atau bertampang serius di kantor, mungkin ada baiknya Anda sekarang murah senyum kepada setiap orang. Kalaupun selama ini Anda sudah tersenyum kepada orang yang Anda temui, kali ini Anda dapat menambahkan dengan menyapa sepatah kata.
Anda dapat mengatakan, "Bagaimana keluarga Anda kabarnya?" atau, "Bagaimana hari ini, semua berjalan lancar?" atau, "Bagaimana, sehatkan hari ini?" Tentu saja untuk setiap orang, Anda dapat menyapa dengan hal yang sama atau berbeda, tergantung dengan siapa Anda berjumpa. Anda dapat pula mengganti suasana baru ruang kerja Anda. Memindah atau menukar posisi barang, seperti meja, kursi, hiasan, peralatan lainnya, atau bahkan menambahkan sesuatu barang.Hal yang sama pula dapat Anda lakukan di lingkungan masyarakat. Selalu menyapa. Murah senyum. Sering-sering berkunjung ke tetangga. Menghadiri berbagai pertemuan di masyarakat, seperti arisan, atau acara keagamaan.
Cobalah lakukan, Anda akan merasakan perubahan besar dalam hidup Anda yang tak disangka-sangka.Dengan kelahiran baru ini nanti diharapkan akan timbul harapan baru yang menyertainya (born to hope). Harapan baru ini nantinya akan menjadikan Anda semakin bersemangat dalam menatap hidup ini. Dengan semangat baru ini pula, krisis global yang melanda dunia dan negeri ini dapat Anda sikapi dengan bijaksana.
Anda pun dapat menjalani hari demi hari dengan penuh optimis.So, songsonglah tahun baru 2009 dengan kelahiran baru. Selamat Tahun Baru 2009. Semoga sukses menjadi manusia baru! (291208)

Tuesday, December 02, 2008

MAU Sukses?...Harus SAKTI Dulu

Di dunia ini, beragam cara orang untuk meraih SUKSES dalam hidupnya. Siapa sih yang nggak ingin sukses? Semua orang normal pasti menginginkan sukses! Semua orang pasti mengimpikan sukses dalam menjalani hidupnya ini. Lalu bagaimana caranya? Jawabnya ada banyak cara untuk meraih sukses. Anda tinggal pilih saja, mau cara NEGATIF atau POSITIF.

Cara negatif ini misalnya pergi ke dukun minta bantuan jin, tuyul dan sebangsanya... biasanya sukses yang didapat lewat cara ini memang terbukti instan...tapi jangan lupa, selalu ada persembahan besar yang harus ditanggung oleh pencari sukses jalur negatif ini. Ada akad kredit antara pencari sukses dengan dukun beserta makhluk gaibnya itu, dan biasanya akad kredit semacam ini "bunganya" sangat mencekik leher beneran...hehehe... Sebaiknya Anda hindari cara mencari sukses lewat jalur negatif ini. Pasti sangat merugikan Anda pada sesi akhirnya!Terus cara positifnya bagaimana? Gampang saja jawabnya: Anda harus SAKTI dulu, baru bisa sukses! Waduh...harus SAKTI dulu baru bisa sukses? Iyaa... Wah, kan nggak gampang Pak Nano untuk bisa menjadi orang yang SAKTI... Saya kan beda dengan Pak Nano. Iya memang nggak gampang...butuh usaha keras dan pantang menyerah untuk menjadi SAKTI! Lha kalau mau cara gampang dan instan untuk bisa sukses? Hmm...NGGAK ADA tuh. Bahkan cara meraih sukses yang negatif saja juga nggak gampang, tetap ada usaha keras dan resiko sangat besar di sana.Nah, untuk bisa sukses dengan lebih dulu menjadi orang SAKTI justru jauh lebih mudah dan nggak beresiko apapun.

Paling banter resikonya adalah gagal dan nggak sukses saja, akibat Anda tidak berhasil melakukan cara-cara untuk menjadi orang SAKTI.Baiklah, saya beritahukan, bagaimana caranya untuk bisa sukses dengan menjadi orang SAKTI lebih dulu. Coba saja Anda menyimaknya di bawah ini:Pertama, Anda harus Semangat! Bersemangatlah dengan tujuan hidup Anda sendiri. Semangatlah saat Anda mengimpikan sukses Anda. Semangatlah saat Anda merancang impian sukses Anda. Bersemangatlah di setiap detik jantung Anda berdetak... selalu bersemangatlah di setiap hari... di setiap saat!Kedua, Anda harus berani Ambil Resiko! Jika Anda berani untuk mengambil resiko apapun dalam upaya meraih impian sukses Anda, maka Anda sudah berada di jalur yang benar.

Orang yang sudah terbukti sukses memang orang yang berani Ambil Resiko dalam hidupnya.Ketiga, Anda harus Kreatif! Yaa, dengan berpikir Kreatif, maka tidak ada satupun hambatan yang bisa membuat Anda mundur ke belakang pada saat meraih impian sukses Anda. Kreatiflah dalam upaya meraih sukses Anda. Kreatif artinya, Anda selalu bisa memikirkan cara-cara lainnya, jika saja ada hambatan di tengah jalan Anda meraih sukses itu.Keempat, Anda harus Tulus! Benar...Anda harus Tulus pada saat Anda memulai perjalanan sukses, apalagi sudah berada di rel perjalanan sukses Anda ini. Tulus lah pada diri Anda sendiri, sebelum anda Tulus kepada orang lain. Bersikap tulus-ikhlas pada diri sendiri ini artinya, Anda bisa menerima sepenuhnya potensi diri Anda. Kelebihan maupun kekurangan yang ada di dalam diri Anda...bisa sepenuhnya Anda pahami. Sehingga dengan demikian, Anda bisa lebih fokus pada kelebihan Anda di sepanjang perjalanan meraih sukses ini.Kelima, Anda harus punya Integritas! Yaa...punya Integritas, berarti, apa yang Anda pikirkan, apa yang Anda ucapkan, dan apa yang Anda lakukan itu merupakan satu kesatuan yang serasi, seimbang, dan memiliki bobot positif yang sama. Integritas diri inilah yang membuat diri Anda bisa dipercaya oleh orang lain.

Dan, jika Anda sudah bisa dipercaya sepenuhnya oleh orang lain, maka tentu saja sukses bisa dipastikan menjadi milik Anda.Saya akan meringkas cara menjadi orang SAKTI ini untuk Anda, agar lebih mudah untuk dihafal kemudian dipahami dan akhirnya bisa Anda lakukan buat meraih sukses Anda. Perhatikanlah, SAKTI adalah: Semangat--Ambil Resiko--Kreatif--Tulus--Integritas.Ok,

semoga sekarang ini Anda sudah tahu caranya, bagaimana bisa menjadi orang SAKTI untuk meraih impian-impian sukses Anda. Saya berani menjamin, jika Anda sudah SAKTI, maka Anda PASTI SUKSES. Mau SUKSES...Harus SAKTI Dulu!